Cara Logout (menonaktifkan) SLiMS


O iya, ada hal yang hampir terlupakan. Padahal ini adalah hal yang sangat penting. Apa itu? Benar, cara logout atau keluar dari SLiMS. Setelah kemarin kita bahas cara login, tentu kita juga harus tahu bagaimana cara logout yang benar. Bukan asal logout.

Ibarat komputer, kita bisa mematikan atau shutdown dengan asal-asalan, misal saja langsung cabut kabel power dari stop kontak (atau lepas baterai untuk leptop). Cara-cara ini memang bisa mematikan komputer atau leptop kita, tapi ini bukanlah cara yang tepat. Sekali dua kali dilakukan tidak masalah, tapi jika terus meneur, bisa dipastikan komputer atau leptop kita akan rusak.

Pun demikian halnya dengan SLiMS, kita tidak boleh asal-asalan dalam melakukan shutdown atau menon-aktifkan SLiMS ini. Ada prosedur-prosedur yang harus dilaksanakan. Karena, jika asal saja mematikan SLiMS, maka bisa dipastikan SLiMS akan mengalami kerusakan/error. Hal yang sering terjadi akibat mematikan SLiMS secara asal-asalan adalah rusaknya tabel database SLiMS dan tidak menutup kemungkinan kerusakan yang lain. Yang pasti sistem SLiMS tidak akan stabil.

Lantas bagaimana cara logout atau mematikan SLiMS yang benar? Begini caranya...

1. Pastikan seluruh pekerjaan yang Anda lakukan sudah diselesaikan dan disimpan, seluruh transaksi juga sudah diselesaikan dan disimpan.
2. Klik menu LOGOUT (lihat gambar)

Klik untuk memperbesar
3. Setela itu, buka XAMPP kemudian klik STOP pada Apache dan MySql.

Klik untuk memperbesar

4. Exit XAMP
5. Selesai

Mudah bukan? Terlihat ringan dan terkesan sepele, tapi jika kita abaikan bisa berakibat fatal. Sekian semoga bermanfaat. ^_^
Previous Post Next Post